Selasa, 24 Mei 2011
iPhone 5 Bakal Hadir dengan Layar Melengkung
Kabar burung seputar desain dari iPhone generasi berikutnya masih terus berlanjut.
Sementara menurut beberapa sumber yang tak terhitung jumlahnya mengklaim bahwa iPhone 5 bakal menjadi semacam upgrade tambahan seperti halnya iPhone 3G ke iPhone 3GS.
Kini rumor terbaru terkait desain dari smartphone ini kembali bergulir. Seperti dikutip PULSAonline via digitimes, dilaporkan bahwa Apple telah membeli 200-300 mesin pemotong kaca yang biasa digunakan oleh pembuat kaca untuk melengkungkan panel layar depan iPhone berikutnya.
Selain akan menerapkan perubahan desain termasuk panel depan yang melengkung, banyak pihak yang mempercayai bahwa iPhone berikutnya akan memiliki prosesor lebih cepat, kamera lebih baik, kapasitas memori hingga 64 GB, serta beberapa fitur lainnya.
Sayangnya, semua itu masih berupa rumor belaka. Untuk memastikan kebenarannya, sepertinya kita harus menunggu pengumuman resmi iPhone 5 oleh pabrikannya, Apple. Kapan waktunya, belum diketahui. Untuk itu kita tunggu saja.
Diposting oleh
BERKAHPULSAMURAH
di
01.41
Kirimkan Ini lewat Email
BlogThis!
Bagikan ke X
Berbagi ke Facebook
Label:
iPhone 5 Bakal Hadir dengan Layar Melengkung